Bayi sebagi anugerah dari Allah atas dua orang yang dipersatukan dalam ikatan
suci. Begitu senang dan gembiranya sepasang kekasih yang baru menikah dengan
datangnya anak di antara meraka. Sosok wanita yang mengandung anak selama 9
bulan 10 hari dan sosok ayah sebagai pelindung dan pemberi nafkah kepada
keluarga.
Tetapi disini kita akan membahas tentang
melatih bayi berbicara :
1.
Ajak anak berbicara sesering
mungkin sejak dini, meskipun di belum waktunya berbicara. Pilih kalimat
sederhana dan mudah dipahami
2.
Beri perhatian jika dia mulai
mengoceh serta tatap matanya seolah kita tahu apa yang diucapkannya. Sikap ini
akan membaut bayi senang berbicara.
3. Beri tanggapan untuk ocehannya dan
selalu gunakan bahasa yang baik tidak dicadel-cadelkan.
4. Ulangi apa yang dia sampaikan. Ini
akan memperjelas makna dari ucapannya.
5.
Hindari bicara kasar dan buruk.
Apa yang kita ucapkan tersimpan di memori otak anak dan suatu saat kata-kata
butuk dan kasar akan ditiru oleh mereka.
6.
Saat kita sedang bermain dengan
buah hati, matikan radio atau televisi yang dapat mengacaukan konsentrasi.
7.
Berbicaralah dengan suara lembut,
perlahan dan jelas, jangn lupa melakukan kontak mata dengan anak.
8.
Ajukan pertanyaan yang memancing
jawaban lebih dari suku kata. Mungkin jawabannya tidak jelas, tettapi kita
harus tetap menghargainya dan menunggu responsnya.
9.
Ajarkan anak berbicara melalui
permainan (ci luk ba, bermain tebak-tebakan) atau melalui kegiatan
sehari-harinya (mandi, makan, berjalan-jalan.).
10.
Jangan meyalahkan apa yang dia
katakan. Ulangi apa yang disampaikannya meskipun salah dengan kata yang benar
dan berulang-ulang.
11.
Kenalkan anak pada dirinya sendiri
(menunjukan mana mata, hidung, telinga) dan juga benda-benda di sekitarnya
(kursi, meja , sendok, lampu) dan orang-orang sekitar (ayah, ibu, kakak, om,
kakek, nenk).
12.
Ceritakan kegiatan yang sedang
kita lakukan (memandikan bayi, membacakan cerita, membuat susu).
13.
Putarkan lagu anak-anak sambil
turut serta bernyayi. Lebih baik lagi jika kita ikut menari dan bergoyang-goyang
sambil tepuk tangan.
0 comments:
Post a Comment