Home » » Praktik - Belajar PHP 1

Praktik - Belajar PHP 1

Posted by E-Learning on Tuesday, October 6, 2015

kemarin habis bahas materinya di Tutorial - Belajar PHP Pemula Bagian I , selanjutnya adalah Praktik - Belajar PHP 1. Pembahasan mengacu pada penjelasan materi Tutorial - Belajar PHP Pemula Bagian I.

Next next next ...
Praktik - 1 adalah Membuat file .php
- Buka editornya (notepad++, Notepad, Gedit, Sublime Text, Atom, terserah)
- Ketikkan kode berikut :
<?php

?>
- Simpan dalam bentuk file dengan ekstensi .php, sehingga penyimpananannya menjadi praktik1.php
- Buka lewat browser apa yang terjadi .

Praktik - 2 adalah Menampilkan text di PHP
- Buka file praktik.php (yang sudah dibuat di praktik-1)
- Modifikasi file, tambahkan kode berikut diantara <?php ..?>

<?php
      echo "Selamat Pagi Dunia !!";
?> 

- Simpan kembali dan lihat dibrowser, jika kamu simpan file di root directori (www atau htdocs) dapat dibuka langsung di browser dengan alamat localhost/namafile.php (localhost/praktik1.php) 


Praktik - 3 adalah Menggunakan variabel
- Buka file sebelumnya
- Hapus kode berikut :
echo "Selamat Pagi Dunia !!";
 - Ganti dengan kode berikut :
$a = 1;
$b = 2;
$c = 3;
$d = 4;
$e = 5;
$f  = $a+$b+$c+$d+$e;
echo "Hasil dari $a+$b+$c+$d+$e =$f";

- Buka kembali do browser apakah ada perubahan ?

Operator PHP

- Amati dan pahami, kalau belum paham coba tanya :D.

Praktik - 4 adalah sintaks HTML dalam PHP
- Buka file sebelumnya
- Tambahkan kode berikut setelah kode <?php

echo "<h1>Perhitungan dengan PHP</h1><br/>";
 - Simpan dan lihat hasilnya !!

Untuk menuliskan tag / kode HTML ke dalam bahasa PHP menggunakan fungsi php echo dan letakkan di dalam tanda petik 2 " <kode HTML> ", jika ingin menggunakan tanda petik (" ") didalam echo gunakan tanda (' ').

Latihan :
1. Buatlah perhitungan perkalian / pembagian dan pengurangan meggunakan operator (x, /,  - ). (modifikasi praktik - 3 ) !!
2. Buatlah table nama dan alamat menggunakan HTML dalam PHP.

Tanya saja gagal paham :D


Hosting Unlimited Indonesia

0 comments:

Donate Bitcoin :
19QsXRcfUEKW9AVbGkJFB6WJPvn6uRboNr